Respon Cepat TNI di Abdya, Evakuasi 18 Rumah Terdampak Badai

Respon Cepat TNI di Abdya, Evakuasi 18 Rumah Terdampak Badai.
MedanEkspress | Abdya - Jajaran Babinsa Kodim 0110/Abdya yang tersebar di 152 Desa dalam 9 Kecamatan di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) respon cepat memberikan bantuan penanggulangan bencana alam di seluruh titik lokasi yang terdampak hujan badai terjadi pada Minggu, (28/7/2024) malam.

Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Beni Maradona, S.Sos. melalui Perwira Seksi Operasi (Pasiops) mengatakan, sejak kejadian melanda pihaknya bersama dengan sinergi Bhabinkamtibmas, Taruna Tanggap Bencana (Tagana) dan warga gotong royong memberikan bantuan evakuasi. 

Reaksi cepat ini diberikan untuk meminimalisir kerugian personel dan materil akibat serangan badai yang disertai hujan deras pada Minggu petang kemarin.

"Jajaran kita melaporkan sedikitnya 18 unit rumah rusak akibat badai (semalam). Ditaksir akumulasi kerugian materil ini mencapai jutaan rupiah. Sementara untuk kerugian personil, Alhamdulillah nihil," ungkap Pasiops di Blangpidie, Senin (29/7/2024).

Pasiops merinci data sementara yang diperoleh pihaknya untuk 18 unit rumah yang rusak tersebut masing-masing, yaitu:
 
Respon Cepat TNI di Abdya, Evakuasi 18 Rumah Terdampak Badai.
1. Kecamatan Kuala Batee
- Desa Kuala Terubu 1 Unit rumah a.n Zahara.
- Desa Sikabu 1 unit rumah a.n Darwin

2. Kecamatan Blangpidie
- Desa Mata Ie 1 unit rumah a.n Afriandi 
- Desa Kuta Tinggi 1 Unit rumah a.n Darwis
- Desa Kuta Tinggi 1 Unit rumah a.n Safriadi

3. Kecamatan Jeumpa
- Desa Ladang Neubok 1 unit rumah

4. Kecamatan Tangan- Tangan
- Desa BIneh Krueng 1 Unit Rumah a.n Kamaruzzaman
- Desa Suak Nibong 3 unit rumah
- Desa Padang Bak Jok 1 unit rumah a.n Rozah
- Desa Padang Bak Jok 1 unit rumah a.n Samsuar

5. Kecamatan Manggeng
- Desa Lhung Baro 1 unit rumah a.n Sulaiman
- Desa Panton Makmur 1 unit Kios 

6. Kecamatan Susoh
- Desa Kepala Bandar 1 unit rumah a.n Hendra Saputra
- Desa Kepala Bandar 1 unit rumah a.n Fadhli Amin
- Desa Pulau Kayu 1 unit rumah a.n Agus
- Sangkalan 1 Sekolah SMA

7. Kecamatan Babahrot
- Desa Pante rakyat 1 unit rumah a.n Taisir
- Desa Ie Mirah 1 unit rumah
"Hingga kini jajaran kita bersama dengan sinergi lainnya masih di lokasi memberikan bantuan evakuasi dan terus melakukan pemantauan," tandasnya.

Sumber: Kodim 0110/Abdya
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.