Latgabma Super Garuda Shield 2024 Dibuka, Koarmada II Siap Tempur


MedanEkspress | Sidoarjo - Pangkoarmada II Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo, yang diwakili oleh Kaskoarmada II Laksma TNI Isswarto, M.Tr.Opsla., menghadiri Upacara Pembukaan Latihan Gabungan Bersama (Latgabma) Super Garuda Shield tahun 2024, bertempat di Baseops Lanudal Juanda Sidoarjo, Senin (26/8/2024).

Latihan Bersama ini dibuka secara resmi oleh Wakil Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan (Wadan Kodiklat) TNI Marsda TNI Widyargo Ikoputra, S.E., M.M., bersama Mayjen Joseph R. Harris II Hawai Air National Guard Commander.
 

Latgabma tahun 2024 kali ini mengusung tema “Komando Gabungan Bersama (Kogabma) melaksanakan Operasi Gabungan Bersama di wilayah Surabaya, Asembagus, Jakarta dan Baturaja dalam rangka menegakkan kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI”.

Kegiatan Latma Super Garuda Shield 2024 ini berlangsung dari 26 Agustus hingga 6 September 2024, diikuti oleh ribuan prajurit TNI dan personel negara asing, melibatkan unsur Angkatan Darat, Laut dan Udara dari negara sahabat yang ada di kawasan Indo Pasifik.
 

Antara lain negara pelaku latihan terdiri Indonesia, US, Australia, Jepang, Singapura, Inggris, dan negara observer terdiri dari Amerika, Australia, Perancis, Jepang, Singapura, Inggris, Jerman, Kanada, Brazil, Korea Selatan, Malaysia, Thailand, Filipina, Belanda, Papua Nugini, Brunei Darussalam, Arab Saudi, India dan Timor Leste.

Latgabma Super Garuda Shield ini digelar dengan tujuan untuk mengembangkan dan meningkatkan kemampuan dalam merencanakan dan melaksanakan operasi gabungan bersama yang didukung oleh staf fungsi gabungan.
 

Kemudian mengembangkan dan meningkatkan integrasi dan interoperabilitas Komando Pengendalian (Kodal) antara kemampuan gabungan tiga matra (AD, AL, AU), meningkatkan kemampuan staf gabungan antara TNI dan AS untuk mendukung tugas Komandan masing-masing selama masa krisis melalui sinkronisasi visi, misi dan dukungan terhadap siklus keputusan Komandan.

Berikutnya, melatihkan hubungan koordinasi antara Mabes TNI dan Makogabwilhan yang mendukung operasi gabungan, meningkatkan interoperabilitas dan kapasitas pasukan TNI dan AS merencanakan operasi gabungan yang menggabungkan semua domain untuk meningkatkan dan memajukan mitra kerja dan negara sahabat.

Sumber: Dispen Koarmada II
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.