Latihan Medis Tempur: Pertolongan Pertama yang Tepat dan Cepat Perbesar Harapan Hidup Prajurit dalam Medan Perang


MedanEkspress | Situbondo - Dalam rangkaian latihan gabungan bersama Super Garuda Shield 2024, tim medis dari US Army menggelar latihan Tactical Combat Casualty Care (TCCC) atau penanganan korban tempur secara taktis di Pusat Latihan Pertempuran (Puslatpur) Marinir 5, Baluran Situbondo, Jawa Timur, Rabu (4/9/2024).

Latihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dalam menangani korban di medan perang dengan cepat dan tepat. 
 

Personel medis dilatih untuk memberikan pertolongan pertama, melakukan stabilisasi pasien serta melakukan evakuasi lanjutan ke fasilitas pelayanan kesehatan yang lebih lengkap.

Dalam simulasi tersebut, mereka dilatih sesuai dengan standar operasional yang baku, memastikan setiap korban mendapat penanganan terbaik untuk meningkatkan harapan hidup prajurit.
 

Rangkaian kegiatan Latihan medis yang digelar selama tiga hari ini juga melibatkan kolaborasi dengan personel kesehatan dari negara Australia, Singapura, Jepang, Kanada dan Indonesia. 

Hal ini dilakukan untuk memperkuat kerja sama antar-militer dalam operasi gabungan khususnya dalam bidang kesehatan. 
 

Latihan ini menjadi bagian penting dalam memastikan kesiapan operasional dan kemampuan interoperabilitas antara negara peserta Super Garuda Shield 2024.

Sumber: Puspen TNI 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.