Kodim 0204/DS Gelar Baksos dan Karya Bakti HUT ke-79 TNI di Pasar Baru Perbaungan


MedanEkspress | Perbaungan - Semarak peringatan HUT ke-79 TNI Tahun 2024 diisi Kodim 0204/Deli Serdang dengan menggelar bakti sosial (baksos) dan karya bakti di Pasar Baru Perbaungan, Jl Malinda III, Kelurahan Batang Terap, Kabupaten Serdang Bedagai, Rabu (2/10/2024).

Kegiatan dipimpin langsung Kasdim 0204/DS, Mayor Czi TM Panjaitan, SH, dengan didampingi Danramil 0204-07/Pb, Kapten Inf Abdul Malik, serta para Perwira Seksi Kasdim 0204/DS lainnya.
 
 

Acara diawali dengan apel gelar pasukan gabungan TNI-Polri, ASN, ormas dan warga masyarakat dilanjutkan pelaksanaan baksos berupa penyerahan bingkisan kepada warga dan petugas kebersihan di Pasar Baru Perbaungan.

"Bingkisan ini sebagai wujud terima kasih dalam rangka memperingati HUT ke-79 TNI, sekaligus sebagai harapan agar sinergitas TNI dengan masyarakat dan komponen bangsa lainnya bisa terus terjalin semakin baik guna tercapainya negara yang kuat," ucap Mayor Panjaitan.
 
 

Usai penyerahan baksos, kegiatan karya bakti pembersihan Pasar Baru Perbaungan dimulai, dengan dipimpin Soewarno sebagai Korlap Dinas Kebersihan Kecamatan Perbaungan.

Sasaran karya bakti ini berupa pembersihan saluran drainase dan kawasan di dalam Pasar Baru Perbaungan.
 

"Semoga dengan diadakan kegiatan karya bakti ini dapat menciptakan lingkungan yang nyaman bagi seluruh warga dan bebas dari segala penyakit," ungkap Mayor Panjaitan.

Hadir dalam acara, di antaranya Kapolsek Perbaungan, AKP S Gurusinga, SH, Pj Lurah Batang Terap, Anshar, SSTP, serta sejumlah anggota Pemuda Pancasila, FKPPI dan Grib Jaya.

Sumber: Kodim 0204/DS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.