MedanEkspress | Skouw, Jayapura – Satgas Yonif 131/Brajasakti melaksanakan upacara peringatan ke-96 Hari Sumpah Pemuda Tahun 2024 di depan Kantor Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Skouw, Distrik Muara Tami, Jayapura, Papua, Senin (28/10/2024).
Upacara yang mengangkat tema "Maju Bersama Indonesia Raya" ini berlangsung khidmat, aman dan lancar dengan dipimpin ibu Mathilda Pusung.
Sejumlah unsur Forkopimda Kaimana, pimpinan OPD, satuan TNI-Polri, ASN, Mahasiswa, Pelajar, dan sejumlah perwakilan organisasi kemasyarakatan juga ikut hadir dalam upacara tersebut.
Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) RI, Dito Ariotedjo dalam amanatnya yang dibacakan ibu Mathilda Pusung mengajak segenap komponen bangsa Indonesia untuk senantiasa memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa, karena atas rahmat dan karunia Nya pada hari ini 28 Oktober 2024 dapat memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-96.
Menpora juga menekankan pentingnya tiga karakter yang harus dimiliki para pemuda Indonesia untuk memenangi pertarungang masa depan sekaligus dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.
Pertama, diperlukan generasi muda yang memiliki kualitas dan integritas yang tinggi. Kedua, kapasitas keahlian dan intelektual yang cukup mumpuni, serta ketiga; karakter kepemimpinan yang peduli dan profesional.
Sumber: Pensatgas Yonif 131/Brs
Tidak ada komentar:
Posting Komentar