TNI-Polri Gelar Tactical Video Game untuk Sinergikan Pengamanan VVIP Pelantikan Presiden 2024


MedanEkspress | Silang Monas - Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama dengan Kepolisian Republik Indonesia menggelar Tactical Video Game (TVG) atau skema taktis, dalam rangka Operasi Pengamanan VVIP pada acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia periode 2024-2029, bertempat di Silang Monas, Jakarta Pusat, Kamis (17/10/2024).
 



Pangkogabwilhan I selaku Panglima Komando Gabungan Terpadu Pengamanan (Pangkogabpadpam) VVIP Laksdya TNI Rachmad Jayadi, M.Tr. (Han)., dalam keterangannya menjelaskan bahwa TVG atau skema taktis yang dilaksanakan untuk Operasi Pengamanan VVIP Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI mengalami sedikit perbedaan, dengan mengedepankan teknologi dengan tujuan agar dapat memperjelas serta memperkuat koordinasi antara TNI, Polri, dan instansi terkait agar pengamanan berjalan optimal dan sesuai perkembangan zaman.
 




Lebih lanjut, Laksdya TNI Rachmad Jayadi menegaskan terkait momen TVG yang diselenggarakan ini sangat penting untuk menunjang rencana operasi satuan tugasnya. 
 



“Di samping untuk menyinkronkan perancangan yang besar tersebut, momen TVG ini adalah momen untuk mengecek para pejabat terkait dalam hubungan Satgas, apakah dia memahami tugas-tugas yang akan dilakukan ke depannya,” pungkasnya.

Tactical Video Game tersebut juga dihadiri oleh Kasum TNI Letjen TNI Richard Tampubolon, S.H., M.M., Kapuskes TNI Mayjen TNI Dr. dr. Yenny Purnama, Sp.A.(K)., M.Kes., M.A.R.S., M.H., Dankoopssus TNI Mayjen TNI Suhardi, S.I.P., Kaskogabwilhan I Mayjen TNI Jimmy Ramoz Manalu, S.Hub.Int., Pangdam Jaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay beserta para Dansatgas yang tergabung dalam Kogabpadpam VVIP.

Sumber: Puspen TNI 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.