Gudang Logistik Agandugume Berdiri, Satgas Yonif 751/VJS Sosialisasikan kepada Masyarakat


MedanEkspress | Agandugume-Papua - Satgas Pengamanan Pembangunan Gudang Logistik BNPB Yonif 751/VJS melaksanakan kegiatan sosialisasi Penggunaan dan Perawatan Gudang Logistik kepada Masyarakat Distrik Agandugume, Rabu (8/1/2025).

Sebelumnya, Gudang Logistik BNPB Distrik Agandugume yang dibangun kurang lebih 5 bulan lamanya dan kini sudah berdiri. Untuk itu, diperlukannya sosialisasi perawatan dan penggunaan gudang kepada masyarakat sebelum nantinya gudang diserahkan oleh BNPB Pusat kepada Pemda Kabupaten Puncak dan sampai siap beroperasi. Masyarakat sangat berantusias mengikuti kegiatan Sosialisasi ini. Pasalnya Pembangunan Gudang Logistik yang sudah lama dinantikan, akhirnya terealisasi.
 


"Sosialisasi ini dilaksanakan dengan harapan masyarakat akan mengetahui bagaimana perawatan serta penggunaan Gudang Logistik dengan baik dan benar, sehingga Gudang Logistik dapat berfungsi maksimal dan bermanfaat dalam jangka waktu yang panjang," terang Dansatgas Yonif 751/VJS, Letkol Inf Erwan Harliantoro, S.H., M.Han.
 

Sosialisasi ini meliputi pengenalan fungsi setiap bagian bangunan, cara perawatan bangunan, serta mekanisme bagaimana Gudang Logistik akan beroperasional dalam situasi Siang dan Malam hari sebagai solusi kelaparan yang ada di Distrik Agandugume Kabupaten Puncak.

Sumber: Pensatgas Yonif 751/VJS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.