Kodim 0204/DS Dukung Kemajuan Akademik Siswa di Galang Melalui Program Makan Sehat Bergizi


MedanEkspress | Deli Serdang - Kodim 0204/Deli Serdang menggelar kegiatan sosial makan sehat bergizi kepada 110 siswa di Yayasan Pendidikan Al Amin ASS, Jalan Garuda, Dusun V, Desa Jaharun A, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, pada Jumat (24/1/2025). Selain meningkatkan kesehatan fisik dan menambah daya konsentrasi, program ini juga bertujuan untuk meningkatkan kualitas akademik para siswa di masa depan. 

Kegiatan ini ditinjau langsung Dandim 0204/DS, Letkol Inf Alex Sandri, S.Hub.Int. M.H.I. Selain memberikan dukungan moral kepada siswa, Dandim juga menyampaikan apresiasinya kepada Koramil 0204-18/Galang yang bersinergi dengan Polri dan Pemerintah Kecamatan dalam kegiatan ini. 
 


"Kehadiran TNI-Polri dan Pemerintah dalam program makan sehat bergizi ini, menjadi bukti dan komitmen kuat kita bersama dalam membentuk generasi cerdas dan unggul guna mewujudkan Indonesia Emas 2045," ucapnya.  

Dandim juga berharap kepada seluruh siswa bisa lebih gembira dan tambah semangat dalam belajar di dalam kelas. "Untuk sementara, program ini masih uji coba. Namun ke depan, akan dilaksanakan setiap hari dengan target 3.000 siswa per kecamatan. Jadi, para siswa harus ikut mendukung program ini dengan lebih tekun belajar dari biasanya," ungkap Dandim.
 


Di sisi lain, dukungan para guru juga penting, dan menjadi kunci utama dalam upaya meningkatkan kualitas akademik para siswa. "Tidak cukup hanya dengan makanan sehat bergizi, para siswa juga perlu dimotivasi untuk mencapai kondisi terbaiknya, dan peran itu ada para bapak dan ibu guru," urai Dandim. 

Kegiatan berlangsung ceria dan berakhir dengan aman. Hadir bersama Dandim di acara, di antaranya Pabung Tebing Tinggi, Danramil 0204-18/Galang, Wakapolsek Galang, Sekcam Galang, Kades Jaharun A, serta Ketua yayasan, kepala sekolah dan para guru.

Sumber: Kodim 0204/DS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.