Tour of Area Personel Yonif 751/VJS, Danyonif Sampaikan Pesan Haru


MedanEkspress | Sentani-Papua. Dalam rangka pembinaan karier dan rotasi tugas, sejumlah personel Yonif 751/Vira Jaya Sakti melaksanakan pindah satuan atau Tour of Area ke berbagai tempat penugasan baru. Acara pelepasan dilaksanakan di Markas Yonif 751/VJS dengan penuh khidmat, dihadiri oleh seluruh prajurit dan Persit Batalyon Infanteri 751/VJS, pada Jumat (03/01/2025).

Komandan Yonif 751/VJS, Letkol Inf Erwan Harliantoro, S.H., M.Han., menyampaikan pesan khusus kepada para prajurit yang akan melanjutkan pengabdian di satuan lain. Dalam sambutannya, ia mengapresiasi dedikasi, loyalitas, dan kerja keras para personel selama bertugas di Yonif 751/VJS.
 


“Rotasi dan perpindahan adalah bagian dari dinamika organisasi TNI AD untuk terus memberikan pengalaman baru serta meningkatkan profesionalisme prajurit. Saya percaya bahwa kalian akan membawa nama baik Yonif 751/VJS ke tempat tugas yang baru. Tetaplah menjadi prajurit yang tangguh, berintegritas, dan menjunjung tinggi Sapta Marga serta Sumpah Prajurit, dengan Tekad PANTANG PULANG SEBELUM MENANG," ujar Letkol Erwan Harliantoro.

Dalam suasana yang penuh kehangatan dan kebersamaan, Letkol Inf Erwan juga mengingatkan pentingnya menjaga hubungan baik dengan rekan-rekan di satuan baru serta selalu siap menghadapi tantangan di wilayah penugasan.

“Jadikan pengalaman di Yonif 751/VJS sebagai bekal berharga dalam setiap langkah ke depan. Kami di sini selalu mendukung dan mendoakan kesuksesan kalian. Ingatlah, sekali prajurit VJS, selamanya keluarga besar VJS,” tambahnya.
 

Acara pelepasan ditutup dengan foto bersama dan pemberian sertifikat dari Danyonif kepada personel yang pindah tugas. Para prajurit yang dilepas juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada Yonif 751/VJS atas pengalaman, ilmu, dan kebersamaan yang telah mereka rasakan selama bertugas.

Pindah satuan ini menjadi salah satu wujud nyata dari dinamika tugas di lingkungan TNI AD, dengan harapan dapat terus menjaga semangat pengabdian kepada bangsa dan negara di manapun mereka berada.

Sumber: Yonif 751/VJS
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.