Bangkitkan Semangat Belajar Anak-Anak di Perbatasan RI-PNG, Satgas Yonif 131/Brs Berikan Perlengkapan Sekolah


MedanEkspress | Keerom - Untuk meningkatkan semangat belajar dan cinta kepada anak-anak di perbatasan, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 131/Brajasakti memberikan dukungan perlengkapan sekolah kepada siswa SD YPPK Wembi, Kampung Piawi, Distrik Mannem, Provinsi Papua, Jum'at (28/02/2025).

Dankipur D Satgas Yonif 131/Brs, Lettu Inf Siswandi menjelaskan, kegiatan pemberian dukungan perlengkapan sekolah ini bertujuan agar menambah rasa semangat Siswa/i untuk lebih giat lagi dalam proses belajar dan menumbuhkan rasa kecintaan kepada NKRI khususnya Siswa/i yang berada di perbatasan RI-PNG. 
 


Kegiatan ini juga dilakukan guna bentuk perhatian kepada Siswa/i yang berada di perbatasan RI-PNG dan mempererat tali silahturahmi antara personel Pos Wembi dengan Tenaga Pendidik yang ada di SD YPPK Wembi.

Tidak hanya pemberian dukungan perlengkapan sekolah saja namun Personel Pos Wembi juga memberikan bantuan Tenaga Pendidik untuk memperlancar kegiatan belajar mengajar di SD YPPK Wembi.
 


Pada Kesempatan tersebut, Ibu Yuliana Stika Lutok (45), selaku Kepala Sekolah di SD YPPK Wembi, mengungkapkan sangat merasa senang dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Personel Pos Wembi Satgas Yonif 131/Brs yang telah memberikan dukungan perlengkapan sekolah dan bantuan Tenaga Pendidik di sekolahnya. "Kami berharap dengan kegiatan ini dapat semakin menumbuhkan sinegritas antara TNI dan Warga serta pihak Sekolah yang berada di perbatasan RI-PNG," ungkapnya.

*Bersama Braja Sakti Membangun Negeri*
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.