Pangkoopsud II Hadiri Rapat Kerja Teknis Koopsudnas TA 2025


MedanEkspress | Jakarta – Panglima Komando Operasi Udara II Marsda TNI Deni Hasoloan S., menghadiri acara Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Komando Operasi Udara Nasional Tahun Anggaran 2025 bertempat di Gedung Leo Wattimena, Makoopsudnas, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (4/2/2025). Kegiatan diawali dengan olahraga bersama sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi di antara para pimpinan Koopsudnas.

Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas), Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., M.M., memimpin pelaksanaan rapat dengan memberikan penekanan mengenai peran strategis Koopsudnas dalam menjaga kedaulatan udara nasional. “Koops Udara Nasional bukan hanya berfungsi sebagai benteng pertahanan udara negara, tetapi juga sebagai pendorong utama dalam mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. Menjaga kedaulatan udara berarti menciptakan iklim yang stabil dan kondusif bagi kemajuan ekonomi dan kesejahteraan rakyat Indonesia,” tegas Pangkoopsudnas.
 


Rakernis yang mengusung tema “Koops Udara Nasional Siap Mewujudkan TNI AU AMPUH Untuk Menjaga Kedaulatan Wilayah Udara Nasional Dalam Rangka Pembangunan Ekonomi Nasional Menuju Indonesia Maju” ini diselenggarakan dengan tujuan merumuskan langkah-langkah strategis untuk mengoptimalkan pelaksanaan tugas Koopsudnas, dalam rangka meningkatkan kesiapan operasional dan kemampuan pertahanan udara Indonesia. “Untuk mewujudkan TNI AU AMPUH, kita harus terus meningkatkan kualitas sumber daya manusia, memperkuat sistem pertahanan udara, dan menjaga kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai ancaman yang terus berkembang,” jelas Pangkoopsudnas.

Selain itu, Pangkoopsudnas juga menekankan pentingnya peningkatan kualitas personel, penguatan sistem keamanan siber, serta keselamatan terbang dan kerja, yang menjadi bagian integral dalam setiap operasi Koopsudnas.
 

Rakernis Koopsudnas ini diikuti oleh para Komandan Satuan serta pejabat Koopsudnas dan peserta lainnya mengikuti secara daring.

Tiga narasumber yang dihadirkan pada Rakernis ini turut memberikan wawasan strategis terkait isu-isu penting dalam ranah pertahanan udara dan keamanan nasional. Dr. Ian Motratama, S.E., M.E.B., M.Si. dari Universitas Pertamina menyampaikan materi tentang Dinamika Geopolitik Dan Potensi Ancaman yang Harus Diantisipasi. Marsma TNI Dr. Peny Rajendra, S.T., M.Sc., selaku Kadiskomlekau, membahas Konsep Network Centric Warfare Dalam Konteks Perang Modern. Sementara itu, Dr. Sulistyo S.Si., S.T., M.Si., dari BSSN, mengupas Tantangan Terbesar yang Dihadapi Terkait dengan Ancaman Keamanan Siber.
 


Di akhir acara, sebagai bentuk penghargaan terhadap pencapaian dan komitmen dalam menjalankan program Makan Bergizi Gratis (MBG), Pangkoopsudnas memberikan piagam penghargaan kepada Lanud yang berhasil melaksanakan MBG, yaitu Lanud Halim Perdanakusuma, Lanud Raden Suryadi Suryadarma, Lanud Abdulrachman Saleh, dan Lanud Husen Sastranegara.

Sebagai bagian dari upaya penguatan sistem pertahanan siber, Pangkoopsudnas juga mengukuhkan Satgas CSIRT (Computer Security Incident Response Team) Koopsudnas.

Sumber: Penkoopsud II
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.