MedanEkspress | Medan - Persatuan Purnawirawan TNI Angkatan Darat (PPAD) Sumatera Utara menggelar acara buka puasa Ramadhan 1446 H/2025 M bersama di Kantor PPAD Sumut, Jalan Karya No.E5, Kelurahan Karang Berombak, Kecamatan Medan Barat, Kota Medan, Kamis (13/3/2025).
Acara diawali dengan rapat program kerja bidang ketahanan pangan PPAD Sumut TA.2025 bersama DPD Paptaki (Perkumpulan Pembudidaya Tanaman Koro Indonesia). Rapat yang dipimpin Ketua PPAD Sumut, Kolonel Cba Purn Ganda Simanjuntak, S.Sos., ini membahas berbagai prospek ekonomis budidaya kacang koro, termasuk potensi pemasaran, stabilitas harga jual, dan skema permodalan dalam kerja sama antara PPAD Sumut dengan DPD Paptaki.
Selesai rapat, acara dilanjutkan dengan tausiyah Ramadhan dari Al Ustadz Letkol Caj Purn H. Zakaria Anshori yang juga Ketua Bidang Komunikasi dan Publikasi PPAD Sumut. Dalam tausiyahnya, Ustadz Zakaria mengulas keutamaan Ramadhan dalam menjalin ukhuwah (persaudaraan) di antara sesama makhluk ciptaan Allah SWT/Tuhan Yang Maha Esa.
Kegiatan berbuka puasa dengan tema "Mari Kita Jadikan Momentum Puasa Ramadhan 1446 H untuk Meningkatkan Ukhuwah dan Silaturahmi Guna Mewujudkan Soliditas Pengurus dan Anggota PPAD" ini berlangsung khidmat, tertib dan lancar. Acara diakhiri dengan solat magrib berjamaah, ramah tamah dan makan malam bersama, dengan dihadiri seluruh pengurus dan anggota PPAD Sumut.
Sumber: Humas PPAD Sumut
Tidak ada komentar:
Posting Komentar