Jaga Kekompakan di Seluruh Jajaran, Dandim 1710/Mimika Pimpin Briefing Perwira


MedanEkspress | Timika - Untuk menyamakan persepsi dan visi dalam pelaksanaan tugas, Dandim 1710/Mimika, Letkol Inf M. Slamet Wijaya, S.Sos., M.Han., M.A. melaksanakan rapat dengan jajaran Staf dan Koramil, Senin (03/03/2025). Kegiatan ini dilaksanakan di ruang data Makodim 1710/Mimika, Distrik Kuala Kencana, Kabupaten Mimika dan diikuti oleh semua Perwira Staf dan Danramil atau yang mewakili.

Kegiatan ini merupakan pertemuan rutin yang dilakukan secara berkala sebagai bahan evaluasi pelaksanaan tugas yang sudah dilaksanakan sebelumnya. Pada kesempatan ini, Dandim memberikan arahan kepada jajaran diantaranya agar jajaran lebih memperhatikan lagi perkembangan di wilayah binaannya sehingga penguasaan wilayah bisa berjalan dengan maksimal.

Dandim menekankan agar tetap menjalin komunikasi dan koordinasi dengan instansi lain selama bertugas dan lakukan deteksi dini terhadap berbagai kemungkinan yang terjadi untuk mengurangi kerugian baik personel maupun materiil. Penekanan pelanggaran pun menjadi titik berat dalam pengarahan Dandim agar satuan bisa berjalan dengan baik.

Dandim pun menekankan agar tertib dalam penyelenggaraan administrasi satuan kemudian program sumur bor di wilayah binaan harus maksimal. 

Selain itu, Dandim juga agar pelaksanaan TMMD dipersiapkan dengan matang dan pelaksanaan program MBG harus berjalan. Seluruh Staf dan Koramil pun memahami semua arahan dari Dandim dan akan dijadikan pedoman dalam pelaksanaan tugas kedepan. 

Sumber: Kodim 1710/Mmk
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.