Undur Diri, Pangkoarmada II Laksanakan Farewell Courtesy Call kepada Pangdam V/Brawijaya


MedanEkspress | Surabaya - Menjelang serah terima jabatan, Panglima Komando Armada II (Pangkoarmada II) Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo melaksanakan Farewell Courtesy Call atau kunjungan perpisahan kepada Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin, M.A. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Kerja Pangdam V/Brawijaya, Markas Kodam V/Brawijaya, pada Rabu (12/3/2025).

Dalam pertemuan ini, Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo menyampaikan rasa terima kasihnya atas sinergi dan kerja sama yang telah terjalin antara Koarmada II dan Kodam V/Brawijaya selama masa jabatannya. Beliau menekankan bahwa kolaborasi yang solid antara TNI AL dan TNI AD menjadi kunci dalam menjaga kedaulatan serta keamanan negara, khususnya di wilayah Jawa Timur.
 


“Saya mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang luar biasa selama ini. Semoga hubungan baik yang telah dibangun dapat terus berlanjut demi mewujudkan TNI yang semakin profesional dan solid di masa depan,” ujar Pangkoarmada II.

Sementara itu, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin juga menyampaikan apresiasi atas kepemimpinan Laksda TNI Ariantyo Condrowibowo di Koarmada II. Mayjen TNI Rudy Saladin berharap sinergi antara kedua institusi tetap terjaga di masa mendatang.
 


Momen Farewell Courtesy Call ini juga menjadi ajang refleksi atas berbagai pencapaian yang telah diraih dalam upaya memperkuat koordinasi antara TNI AL dan TNI AD di wilayah Jawa Timur.

Dengan adanya pergantian kepemimpinan, diharapkan kerja sama strategis antara Koarmada II dan Kodam V/Brawijaya tetap berjalan dengan baik demi kepentingan pertahanan dan keamanan negara.

Sumber: Dispen Koarmada II
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.