MedanEkspress | Surabaya - Dalam rangka mengasah kemampuan tempur dan keterampilan prajurit, Satuan Komando Pasukan Katak (Satkopaska) Koarmada II menggelar Uji Terampil Perorangan (UTP) di Daerah Basis Angkatan Laut (DBAL) Koarmada II, pada Rabu (16/4/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Komandan Satkopaska Koarmada II, Kolonel Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory.
UTP merupakan sarana untuk mengukur dan menguji tingkat pemahaman serta keterampilan setiap prajurit terhadap materi-materi yang telah diterima selama masa penugasan dan pelatihan di satuan. Kegiatan ini juga menjadi bagian dari pertanggung jawaban kepada Pangkoarmada II terkait upaya pembinaan satuan dalam menjaga profesionalisme sebagai pasukan khusus TNI AL.
“Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk tanggung jawab pembinaan satuan, guna menguji kemampuan perorangan sesuai dengan kecakapan sebagai pasukan peperangan laut khusus,” ujar Kolonel Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory di sela latihan .
Uji Terampil Perorangan ini akan berlangsung selama dua hari, yaitu pada tanggal 16 hingga 17 April 2025. Adapun materi yang diujikan dalam UTP meliputi ketahanan fisik melalui tes kesamaptaan militer, lari lintas medan (cross country), menembak, renang laut, menyelam, demolisi, serta keterampilan lain yang berkaitan langsung dengan tugas pokok Kopaska.
Dansatkopaska menambahkan bahwa UTP ini juga berfungsi untuk mendapatkan data valid mengenai tingkat penguasaan dan pemahaman personel detasemen terhadap pengetahuan umum sesuai tingkat kecakapan masing-masing. Hal ini bertujuan untuk mendukung program pembinaan personel dan latihan secara menyeluruh.
“Dengan pelaksanaan UTP ini, saya yakin setiap prajurit mampu memahami tugas-tugasnya dan dapat melaksanakannya secara profesional,” tegasnya.
Sumber: Dispen Koarmada II
Tidak ada komentar:
Posting Komentar