Kodam I/BB dan Dinas Pangan Sumut Perkuat Kolaborasi Ketahanan Pangan


MedanEkspress | Medan – Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan (Kodam I/BB) bersama Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumatera Utara sepakat menjalin kerja sama strategis untuk memperkuat ketahanan pangan daerah. Kesepakatan ini terjalin dalam audiensi yang berlangsung di Makodam I/BB, Jumat (25/4/2025), dan ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman.

Pangdam I/BB Mayjen TNI Rio Firdianto menegaskan bahwa ketahanan pangan merupakan bagian penting dari stabilitas nasional. Menurutnya, upaya meningkatkan sektor pertanian tidak bisa dilakukan sendiri-sendiri, melainkan harus melibatkan banyak pihak. “Kami di Kodam I/BB siap turun tangan, mendukung program pemerintah, dan bersama-sama mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ujarnya.
 


Kepala Dinas Ketapang TPH Sumut, Rajali, S.Sos., M.SP, menyambut baik dukungan dari Kodam I/BB. Ia mengungkapkan bahwa audiensi ini bukan sekadar pertemuan formal, melainkan ruang dialog yang terbuka dan penuh semangat untuk membangun kerja sama yang berdampak nyata. “Kami sangat mengapresiasi keterlibatan TNI dalam program ketahanan pangan. Ini bukti nyata bahwa membangun daerah perlu kebersamaan,” ungkapnya.

Penandatanganan kerja sama antara kedua pihak menjadi simbol komitmen bersama untuk memperkuat produksi pangan, terutama komoditas utama seperti padi. Kolaborasi ini diharapkan mampu mendorong percepatan pencapaian target ketahanan pangan Sumatera Utara dan membuka lebih banyak ruang pemberdayaan bagi masyarakat petani.
 

Acara ini juga dihadiri sejumlah pejabat Kodam I/BB dan Dinas Ketapang TPH Sumut, di antaranya Kasdam I/BB, Irdam I/BB, para Asisten Kasdam, L.O TNI AL, L.O TNI AU, serta para Kabalakdam I/BB. Dari pihak dinas hadir pula Dirjen Perkebunan Provinsi Sumut Heru Tri Widarto, Direktur Perlindungan Tanaman Perkebunan Ir. Hendratmojo Bagus Hudoro, M.Sc, serta tokoh penting di bidang pertanian seperti Prof. Dr. Ir. Hasil Sembiring, M.Sc., dan Direktur Polbangtan Medan Nurliana Harahap, SP, M.Si.

Audiensi ditutup dengan semangat kolaboratif, mengusung tekad bersama untuk menjadikan Sumatera Utara sebagai provinsi yang tangguh, mandiri, dan berdaulat dalam sektor pangan.

Sumber : Pendam I/BB
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.