MedanEkspress | Batam - .Koarmada II kembali diperkuat dengan hadirnya kapal perang baru, KRI Bung Hatta-370, yang resmi bergabung dalam jajaran Satuan Kapal Eskorta (Satkor) Koarmada II. Peresmian dilakukan dalam Delivery Ceremony dan Pengukuhan Komandan KRI Bung Hatta-370, yang dipimpin Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., di Batam, Kepulauan Riau,bKamis (17/4/2025) kemarin.
Pangkoarmada II Laksda TNI I. G. P. Alit Jaya, S.H., M.Si., turut hadir menyaksikan didampingi Ketua Daerah Jalasenastri Armada II Ny. Yully Alit Jaya. Hadir pula Prof. Dr. Meutia Hatta dan keluarga besar Bung Hatta, tokoh nasional yang namanya diabadikan sebagai nama kapal.
KRI Bung Hatta-370 merupakan Korvet buatan dalam negeri oleh PT. Karimun Anugrah Sejati, dilengkapi meriam 57 mm (dapat di-upgrade hingga 76 mm), dua meriam 20 mm, serta dirancang untuk dapat dipasangi peluru kendali Surface to Air Missile (SAM), Surface to Surface Missile (SSM), dan sistem torpedo melalui skema Fitted For But Not With (FFBNW). Selain itu, KRI Bung Hatta-370 juga mampu melaksanakan peperangan elektronika dengan perangkat R-ECM, R-ESM, dan sistem pendukung lainnya.
Dengan kecepatan maksimum 25 knot, KRI Bung Hatta-370 dirancang untuk mendukung berbagai operasi militer maupun misi Search and Rescue (SAR) di medan yang menantang. Bergabungnya KRI Bung Hatta-370 menegaskan bila TNI AL terus berkomitmen dalam melaksanakan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN).
Hal ini ditegaskan oleh Kasal Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, dimana langkah ini diambil guna mendukung pemerintah guna mewujud kemandirian bangsa dalam pemenuhan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista).
Pada kesempatan yang sama, Kasal juga mengukuhkan Letkol Laut (P) Ramli Arif, S.T., M.Sc., M.Tr.Opsla., sebagai Komandan KRI Bung Hatta-370. Perwira lulusan Akademi TNI Angkatan Laut (AAL) Angkatan 50 tahun 2004 ini secara resmi dipercaya untuk mengemban tanggung jawab komando atas kapal tersebut.
Sumber: Dispen Koarmada II
Tidak ada komentar:
Posting Komentar