Panglima TNI Tanamkan Nilai Kepemimpinan dan Nasionalisme kepada Siswa SMA Taruna Nusantara


MedanEkspress | Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memberikan pembekalan kepada siswa-siswi Kelas XI Angkatan ke-34 SMA Taruna Nusantara di Aula Gatot Subroto, Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Selasa (29/4/2025). 

Kegiatan ini merupakan bagian dari kunjungan karya wisata yang bertujuan membangun karakter, menanamkan nasionalisme, serta membentuk jiwa kepemimpinan generasi muda sebagai investasi masa depan bangsa.
 

Di hadapan 368 siswa, Panglima TNI menekankan pentingnya nilai-nilai integritas, kedisiplinan, semangat belajar, dan bela negara sejak dini. Jenderal TNI Agus Subiyanto juga mengingatkan bahwa tantangan global menuntut generasi muda untuk adaptif, inovatif, dan tetap berpegang pada jati diri bangsa. 

"Mulai dari sekarang harus fokus belajar, punya visi dan misi, kreatif, inovatif, dan berkarakter kuat, dengan nilai kejujuran, disiplin, integritas, serta cinta tanah air," ujar Panglima TNI.
 


Kegiatan berlangsung dalam suasana interaktif dan penuh antusiasme, di mana para siswa berkesempatan berdialog langsung dengan Panglima TNI tentang berbagai isu kepemimpinan, nasionalisme, serta peran generasi muda dalam pembangunan bangsa. Antusiasme ini menunjukkan kesiapan generasi muda untuk menjadi pemimpin masa depan yang tangguh dan berkarakter.

Melalui kegiatan ini, TNI menegaskan komitmennya untuk membina generasi penerus bangsa, tidak hanya dalam bidang pertahanan tetapi juga dalam pembangunan karakter nasional. Generasi muda yang berkarakter kuat diyakini menjadi fondasi utama dalam mewujudkan cita-cita Indonesia Emas 2045.

Sumber: Puspen TNI 
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.