Peduli Kesehatan Warga Perbatasan Papua, Satgas Yonif 131/Brs Berikan Pengobatan Gratis di Kp. Pund


MedanEkspress | Keerom - Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah perbatasan Papua, Satgas Yonif 131/Brajasakti melalui Pos Kalipay melaksanakan pengobatan gratis bagi warga Kampung Pund, Distrik Waris, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua, Rabu (09/04/2025).

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan warga di wilayah perbatasan yang seringkali terbatas aksesnya terhadap fasilitas kesehatan. Dalam kesempatan ini, warga setempat dapat memeriksakan kondisi kesehatan mereka serta mendapatkan pengobatan langsung dari tim medis yang disiapkan oleh Satgas Yonif 131/Brs.
 


Dankipur C Satgas Yonif 131/Brs, Lettu Inf David I. Ginting dalam keterangan tertulisnya mengungkapkan bahwa pelayanan kesehatan ini merupakan salah satu upaya Satgas Yonif 131/Brs dalam menjaga hubungan baik dengan masyarakat setempat, serta membantu meringankan beban warga yang sulit mengakses fasilitas kesehatan.

“Melalui pelayanan kesehatan ini, kami ingin menunjukkan bahwa TNI selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, terutama di daerah yang jauh dari pusat-pusat pelayanan kesehatan. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan meningkatkan kesehatan warga di Kampung Pund,” ungkap Lettu Inf David I Ginting.
 


Bapak Albertus Ammo (45), seorang warga setempat yang turut serta dalam kegiatan ini mengungkapkan rasa terima kasih atas layanan kesehatan yang diberikan. “Kami sangat berterimakasih kepada Satgas Yonif 131/Brs atas pengobatan gratis yang telah diberikan. Di sini, akses ke fasilitas kesehatan sangat terbatas, sehingga kegiatan seperti ini sangat membantu kami,” ujar Albertus.

Kegiatan pengobatan gratis ini bukan hanya sekadar pemeriksaan medis, namun juga mencakup edukasi kesehatan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga pola hidup sehat. Warga yang hadir juga diajak untuk rutin memeriksakan kesehatannya, serta diberikan informasi terkait pencegahan penyakit.
 


Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi salah satu langkah penting dalam mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta mendukung program pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup warga di wilayah perbatasan Papua.

*Bersama Braja Sakti Membangun Negeri*
Sumber: Pensatgas Yonif 131/Brs
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Penerbit: PT Ekspres Media Perkasa Pimpinan Umum: Lila Delima, Sos Pimpinan Redaksi: Zulfikar AB, ST Redaktur Pelaksana: Hapri Aulia IT/WEB MASTER: Saputra Wartawan: Hazmi Adrian Imam Nugraha Ratu Valan Dewi Alamat Redaksi Jalan Bajak 2H Perumahan Citra Mas No 14,Kelurahan Harjosari II, Kecamatan Medan Amplas, Kota Medan. Email: zullifkarabubakar@gmail.com No Contac/WA 08126474609

Popular

Label

Arsip Blog

Recent Posts

Unordered List

  • Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit.
  • Aliquam tincidunt mauris eu risus.
  • Vestibulum auctor dapibus neque.

Pages

Theme Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.